post-image

puncak perayaan hari jadi sma negeri 1 giri taruna bangsa episode 2 : jalan sehat, senam, dan gemakan smagi

Rangkaian Dies Natalis SMA Negeri 1 Giri Taruna Bangsa ke 48 berlanjut ke episode kedua. Setelah sukses menikmati suasana perkotaan Banyuwangi dengan bersepeda santai, kali ini seluruh warga sekolah menjadikan jalan di sekitar sekolah sebagai lintasan untuk kegiatan jalan sehat. Kegiatan lanjutan ini dilaksanakan pada hari Jumat (17/12). Para pejalan kaki yang terdiri dari guru dan tenaga kependidikan, siswa, serta tamu undangan sudah berkumpul sejak pagi di halaman depan SMA Negeri 1 Giri Taruna Bangsa dan dilepas oleh Kepala SMA Negeri 1 Giri Taruna Bangsa tepat pada pukul 06.00 WIB.
Dalam kegiatan kali ini, SMA Negeri 1 Giri Taruna Bangsa membagikan paket sembako kepada warga sekitar yang bertempat tinggal di sekitar jalan yang dilewati. Tepatnya ada 56 paket sembako yang diberikan kepada warga yang membutuhkan. Turut hadir juga dalam kegiatan kali ini dalam tamu undangan adalah Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Banyuwangi, Kasie SMA Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Banyuwangi, serta Komite SMA Negeri 1 Giri Taruna Bangsa. Kegiatan ditutup dengan senam bersama di halaman depan SMA Negeri 1 Giri Taruna Bangsa. Setelah itu, para siswa dipersilahkan untuk menyantap bekal yang sebelumnya masing-masing harus membawa dengan lauk pauk ikan. Hal ini untuk meramaikan kembali Gerakan Makan Ikan SMA Negeri 1 Giri Taruna Bangsa (GEMAKAN SMAGI) yang sempat beberapa kali tertunda karena adanya pandemi COVID-19. smagi; banyuwangi; sman1giri; giri; adiwiyatamandiri; sks; tarunabangsa;