post-image

pra mpls tahun pelajaran 2017 - 2018 hari kedua

Pra masa pengenalan lingkungan sekolah hari kedua di SMA Negeri 1 Giri bagi calon siswa yang sudah diterima di SMA Negeri 1 Giri lewat jalur penerimaan peserta didik baru online maupun offline, diawali dengan apel persiapan masing masing kelas. Para calon siswa yang mengenakan seragam olahraga SMP asal tersebut tampak berbaris rapi sambil mendengarkan arahan dari Asisten Wakil Kepala Sekolah urusan Kesiswaan, Bp. Ashadi, S.Pd dan kakak kakak osis pendamping kelas.
Pada Pra MPLS Hari kedua ini, para calon siswa diharuskan membawa alat-alat kebersihan dan peralatan sholat bagi yang muslim, karena kegiatan pada pra MPLS hari kedua ini adalah kerja bakti di kelas dan lingkungan sekitar kelas. setelah itu mereka diperkenankan melaksanakan sholat jum"at berjamaah di masjid SMA Negeri 1 Giri. MPLS hari kedua ini merupakan hari terakhir untuk kegiatan pra sebelum memasuki jadwwal inti, yaitu MASA PENGENALAN LINGKUNGAN SEKOLAH (MPLS) itu sendiri, yang akan dimulai hari senin (17/7) bertepatan dengan hari pertama masuk sekolah.