rapat pemetaan prodi snmptn
Segala cara dan upaya dilakukan para guru hingga kepala sekolah SMA Negeri 1 Giri untuk mendidik dan mencetak para siswanya menjadi pribadi yang lebih baik, baik dalam akademik dan non akademik. Dalam hal akademik contohnya, para siswa kelas 12 ditempa dengan pembelajaran yang efektif sebagai contoh adalah bimbingan belajar di pagi hari selama 3 bulan. Bimbingan belajar bertujuan sebgaai tambahan materi pelajaran khususnya pelajaran yang diujikan dalam Ujian Nasional. Para siswa diharapkan mendapat hasil yang memuaskan pada saat pelaksanaan Ujian Nasional bulan April tahun depan sebagai acuan untuk mereka melanjutkan ke SNMPTN bagi yang ingin memasuki Perguruan Tinggi Nasional
Sebagai langkah persiapan selanjutnya, SMA Negeri 1 Giri melalui Tim IT nya, membuat sebuah aplikasi berbasis web yang didalamnya bisa memetakan prodi yang dipilih para siswa dalam sebuah simulasi pendaftaran SNMPTN yang aturan – aturannya sesuai dengan peraturan Panitia SNMPTN pusat. Aplikasi ini juga mengetahui ranking paralel siswa kelas 12 yang selanjutnya akan dipetakan agar mendapat hasil siswa yang mendaftar di SNMPTN diterima 100%
Komentar