post-image

gerakan jumat taqwa dan launching gus smagi

Jumat (27/8) dalam kegiatan yang bertajuk Gerakan Jumat Taqwa atau RAJUT SMAGI bersama seluruh warga sekolah, secara resmi sekaligus launching Gerakan Umroh Siswa atau GUS SMAGI. Gerakan ini bertujuan untuk memberangkatkan peserta didik SMA Negeri 1 Giri terpilih ke Tanah Suci Mekkah untuk melaksanakan ibadah umroh. Launching Gerakan Umroh Siswa ini merupakan inisiatif pihak sekolah untuk memberikan pengalaman baru kepada peserta didik SMA Negeri 1 Giri dalam hal Pendidikan Agama Islam. GUS SMAGI ini merupakan satu-satunya program sekolah di Kabupaten Banyuwangi yang peserta didiknya berkesempatan diberangkatkan oleh sekolah untuk beribadah umroh di Tanah Suci.
Gerakan Jumat Taqwa yang diselenggarakan kali ini dirangkai dengan sholat dhuha berjamaah dan tausyiah dari Ustadz Abdul Ghofar. Turut hadir juga Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur Wilayah Kabupaten Banyuwangi, ketua komite SMA Negeri 1 Giri, dan pemilik biro perjalanan haji dan umroh PT. TRIAAA. Disela-sela rangkaian kegiatan tersebut, dilaksanakan penandatanganan nota kesepakatan antara Kepala SMA Negeri 1 Giri dan pimpinan PT. TRIAAA sebagai biro perjalanan yang akan memberangkatkan peserta terpilih. Pelepasan balon juga sebagai tanda dimulainya program ini. Selain Jumat Taqwa, SMA Negeri 1 Giri juga mernagkai dengan GEMAKAN SMAGI, yaitu Gerakan makan ikan laut secara Bersama-sama disetiap kelas. Kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap 2 bulan sekali ini adalah salah satu kegiatan Jumat Hebat, yaitu Jumat Sehat, Jumat Bersih, serta Jumat Taqwa.